Inggris – Leicester City menumbangkan Liverpool 3-1 di King Power Stadium. Kemenangan ini mengantarkan The Foxes ke tangga 2 klasemen dengan nilai 46. Menyalip Manchester United yang mengoleksi poin 45. Sementara Liverpool tertahan di posisi 4 dengan 40 poin.
Kekalahan Liverpool pada laga pekan ke-24 semakin menjauhkan untuk mempertahankan gelar juara Liga Primer Inggris 2020/2021. Tiga pertandingan terakhir The Reds kalah mengenaskan.
Brendan Rodgers sukses meracik taktik untuk meredam trio Liverpool yang haus gol. Barisan pertahanan The Foxes dapat menutup pergerakan Mohamed Salah, Firmino dan Sadio Mane.
Baca juga: Si Protagonis Gerrard: Kapten Sejati, Tragedi Pilu dan Cinta yang Abadi
Sebaliknya tuan rumah dapat memaksimalkan kehebatan striker andalan mereka Jamie Vardy. Striker yang juga menjadi andalan timnas Inggris itu mendapatkan tiga peluang dan satu gol.
Jalannya Pertandingan
Laga kedua tim berjalan dengan sangat sengit. Mereka memaksakan untuk meraih kemenangan. Siapapun yang menang akan naik tangga klasemen menjadi motivasi kedua tim.
Sejak menit awal Liverpool mencoba menekan pertahanan tuan rumah. Rapatnya barisan pertahanan Leicester City penyerang-penyerang The Reds mengalami kebuntuan.
Baca juga: Leicester City vs Liverpool 3-1: The Reds Terkapar Di King Power Stadium
Menit ke-21 Sadio Mane sudah mengancam gawang The Foxes yang dijaga Schmeichel. Enam menit kemudian giliran Firmino yang membahayakan gawang tuan rumah.
Tuan rumah bukan tanpa perlawanan. Tercatat Jamie Vardy hampir saja membobol gawang Allison kalau saja tidak dibantu mistar gawang. Kerja sama dengan Barnes Vardy membuat peluang di menit 36 dan 42.
Babak pertama skor 0-0.
Masuk babak kedua Liverpool langsung tancap gas. Hasilnya menit ke 67 dari sebuah kemelut di daerah terlarang Salah mendapatkan umpan dari Firmino. Dengan dingin Salah menceploskan bola ke gawang lawan. Skor beribah 0-1.
Anak asuh Rodgers tidak tinggal diam. Mereka bangkit. Hasilnya dalam kurun waktu 7 menit menghasilkan 3 gol.
Baca juga: Lupakan Sejenak Rivalitas, Banyak Klub Berbelasungkawa Pada Klopp
Maddison membuka kran gol untuk The Foxes menit ke-78. Tiga menit berselang giliran Jamie Vardy yang membobol gawang Liverpool.
Sepakan bola kiper Allison yang tidak sempurna berhasil dikonversi oleh Varsy menjadi gol. Skor pun berubah menjadi 2-1 untuk tim tuan rumah.
Lima menit jelang bubaran Barnes membuat gol penutup. Kedudukan 3-1 bertahan sampai wasit meniup peluit tanda berakhirnya laga.
Leicester City tersenyum, Liverpool kembali pilu.
Mas Sam
Penonton yang suka mengulas bola
***
Ingin menjadi penulis di AnalisBola.com, Silakan hubungi kami melalui email: analisbolacom@gmail.com