Barcelona vs Athletic Bilbao: Barca Kembali Ke Jalur Juara

Griezmann vs Bilbao
Griezmann merayakan gol ke gawang Bilbao. (Foto: Marca)

AnalisBola.com – Barcelona kembali memetik kemenangan pada laga lanjutan La Liga Santader yang dihelat pada Senin dini hari (1/2/2020).

Bermain melawan Athletic Bilbao, Lionel Messi dan Griezmann membawa klub asal catalan itu unggul 2-1 atas Bilbao. Hasil ini seolah membuka ruang lebih lebar untuk bersaing bersama Atletico de Madrid meraih trofi musim ini.

Kemenangan tipis itu terasa seperti ajang balas dendam atas kekalahan yang mereka peroleh pada Final Super Spanyol dua minggu sebelumnya.

Baca juga: Luis Suarez: Pelanjut Tren Positif Atletico, Barcelona Jangan Iri?

Bacaan Lainnya

Bermain dengan skuad utamanya, Roenald Koeman kembali memanfaatkan Messi di lini  depan bersama Griezmann dan Dembele. Sementara di lini tengah Pjanic dipercaya menggatikan Sergio Buesquet.           

Dilansir dari Marca, Sejak awal pertandingan, skuad El Barca lebih mendominasi permainan yang dihelat di Camp Nou itu. Walau mendominasi, Barcelona cukup kesulitan menembus lini pertanahan yang dijaga Unai Simon.

Messi yang memiliki peluang pertama pada menit-menit awal, gagal melewati hadangan Unai Simon. Tendangan chip ke arah kiper Spanyol itu tak mampu menerobosnya.

Baca juga: Utang, Momok Menakutkan Barcelona Hari ini

Hingga akhirnya, nestapa baginya terjadi saat Lionel Messi dilanggar, tepat di depan garis penalti Atletich. Lionel Messi pun tak menyia-nyiakan hal itu. Pria bernilai 555 juta euro itu mengambil tendangan bebas, menggunakan kaki andalannya, free kicknya meringkuk manis ke sudut gawang Unai Simon. Bola berlayar tepat di atas kepala bek Yeray, dan meliuk indah di hamparan bawah gawang.

Baca juga:  Cornella vs Barcelona: Blaugrana Menang dengan Susah Payah

Tak pelak, gol itu jadi satu-satunya yang tercipta di babak pertama. Awal babak kedua, pemain senior Jordi Alba membuat kesalahan yang membuahkan gol bagi Bilbao. Tepatnya, pada menit 49, Jordi Alba membuat gol bunuh diri.

Seolah tak mau dipermalukan untuk kesekian kalinya, Barcelona melancarkan serangan dengan permainan total footballnya. Passing kiri-kanan yang diolah lini tengah sering kali berakhir di depan garis enam belas saja.

Baca juga: Barca Harus Bayar Bonus Messi; Isco Malu; Valencia Rekrut 3 Pemain

Akhirnya, buah kesabaran anak asuh Roenald Koeman pun membuahkan hasil. Adalah sepakan kaki kiri Antonie Griezman yang lepas dari pengawalan ketat bek Bilbao di areal kotak penalti. Siapa nanya, gol itu kembali memberikan asa kebangkitan permainan.

Pasalnya, gol pada menit 74 itu terjadi dari set play. Diawali dengan raihan dari Ter Stegen, pola permainan El Barca berubah menjadi tiki-taka, seperti dulu. Praktis bola tersebut tidak pernah berhenti lama di kaki para pemain.

Sama seperti final piala Super Spanyol, Atletic Bilbao pun bergairah untuk mengalahkan Barcelona di waktu tambahan. Ancaman pun kembali ditunjukkan klub asal Basque itu. 

Adalah Inaki Williams, pemain berkumis tebal itu mendapatkan peluang yang nyaris berbuah gol. Namun umpan yang datang dari Yuri Berchieche itu melebar beberapa meter dari gawang Ter Stegen.

Hasil final piala super Spanyol dua minggu lalu pun tak dapat diulang kembali. Hingga wasit penutup peluit panjang, Barcelona tetap unggul 2-1 atas tim berperingkat 11.

Kembali Ke Jalur

Kemenangan tipis atas Atletic Bilbao membuat posisi Barcelona merangkak ke posisi dua klasmen sementara dengan raihan 40 poin. La Blaugrana berhasil menggeser rival abadinya, Real Madrid. Sebelumnya tim ibu kota itu kalah tipi atas tim papan tengah.

Baca juga:  Preview: Real Madrid vs Getafe, Badai Absen Laga Tunda

Meskipun masih tertinggal sepuluh angka dari Atletico Madrid, El Barca telah melakukan perubahan besar pada permainan mereka sendiri. The Catalan memulai tahun 2021 dengan kuat, mereka telah memenangkan lima laga dari lima pertandingan terakhir mereka di La Liga Santader 2020/2021.

Tren positif ini tak lepas dari permainan apik dari Griezmann dan Lionel Messi. Keduanya berperan penting meningkatkan performa permainan kesebelasan Catalan. Messi hadir dengan kemampuan individunya. Seperti biasanya, dia lebih banyak mengontrol bola untuk mencari ruang kosong agar koleganya mendapat peluang.

Sementara Griezmann hadir dengan kepercayaan diri yang semakin tinggi. Pemain asal Perancis itu seolah baru bangun dari tidur lamanya. Dia telah mendapatkan irama permainan yang lebih dinamis bersama Messi, yang awalnya tak merasa nyaman dan belum padu dengannya. Kini keduanya telah berbeda, Messi dan Griezmann pelan-pelan telah menunjukkan peluang menjadi kran gol bagi barca.

Sihol Hasugian
Kompasiana

***
Ingin menjadi kontributor di AnalisBola.com, Silakan hubungi kami melalui email: analisbolacom@gmail.com

Anda suka menulis tentang sepakbola, kirim tulisanmu ke AnalisBola.com dan baca ketentuannya di SINI.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *